PT Minarta Dutahutama bersama Balai Wilayah Sungai Sulawesi (BWSS III) menggelar bakti sosial dalam rangka untuk menjalin silatuhrahmi di bulan suci ramadhan 1422 H kepada pengurus Panti Asuhan Jabal Nur, yang berlokasi di Desa Kabobona, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Selasa 26 April 2022.
Bakti sosial ini berupa pembagian sembako kepada pengurus Panti Asuhan sekaligus dirangkaikan dengan acara buka puasa bersama dengan para pengurus dan anak panti.
Baca Juga : PUPR PACU PERBAIKAN INFRASTRUKTUR PENDUKUNG PERTANIAN D.I GUMBASA
Direktur Utama PT Minarta Dutahutama, Usman Lamengko, yang diwakili oleh HSE Officer Ferdy Catur mengatakan kegiatan bakti sosial kali ini berupa pembagian sembako sekaligus dirangkaikan dengan acara buka puasa bersama sebagai wujud kepedulian perusahaan bagi anak Panti Asuhan.
“Bantuan itu diperuntukkan bagi para anak Panti Asuhan yang berdomisili di dekat area projek PT Minarta Dutahutama yang sedang melaksanakan Rehabilitasi Bendung DI Gumbasa” kata Ferdy Catur, dalam keterangan tertulisnya kepada Trilogi.
Baca Juga : DORONG KETAHANAN PANGAN, BWSS III PULIHKAN IRIGASI GUMBASA TAHAP I
Ferdy Catur menambahkan, dalam rangka merayakan bulan suci ramadhan pada tahun 2022 ini, PT Minarta Dutahutama bersama BWSS III mengangkat tema “silaturohim, indahnya berbagi di bulan yang suci.”
“Di tengah kondisi saat ini, inilah bagian kecil dari kontribusi Perusahaan untuk membantu sesama pada bulan suci ini, Jangan dilihat nilainya, akan tetapi niat dan ke ikhlasanya,” tambahnya.
Ada beberapa sembako yang diberikan PT Minarta Dutahutama bersama BWSS III yang diwakili oleh Indrawan Adhi Putra dan Rusdin, kepada pengurus Panti Asuhan Jabal Nur. Sembako tersebut berupa beras, minyak goreng, mie instan, telur, gula pasir, dan bingkisan lainnya.
Baca Juga : COASTAL PROTECTION TELUK PALU, ADHI KARYA MENGUBAH WAJAH PESISIR KEMBALI PULIH
Fredy Catur berharap, dengan adanya kontribusi kecil dari pihak PT Minarta Dutahutama bersama BWSS III tersebut, mampu mengurangi beban para pengurus panti asuhan dalam merawat anak-anak dhuafa.
“Kehadiran rombongan BWSS III dan PT Minarta Dutahutama untuk melaksanakan buka puasa bersama sekaligus dirangkaikan shalat magrib berjamaah. Tidak ada sekat pembeda terhadap mahluk ciptaan tuhan tersebut. Semua membaur bersama semata mata mengharapkan Ridho, keselamatan dunia dan akhirat,” terangnya.
Baca Juga : Mengatasi Limpasan Banjir Dengan Metode Redimensi Parsial
Salah satu pengurus Panti Asuhan Jabal Nur di Desa Kabobona menyampaikan ucapan terima kasih setinggi-tingginya dan apresiasinya kepada PT Minarta Dutahutama dan BWSS III atas terselenggaranya acara bakti sosial di bulan Ramadhan ini.
“Ucapan terima kasih banyak atas kepeduliannya kepada kami. Semoga dengan adanya silaturohim ini mendapat ridho dari Allah SWT, semoga PT Minarta Dutahutama dan BWSS III selalu diberikan kesehatan dan dilimpahkan rezeki nya dilancarkan pekerjaan nya, semoga perusahaan makin jaya” kata pengurus Panti Asuhan Jabal Nur.
Baca Juga : Pembangunan 4 Titik Tambatan Perahu untuk Mendukung Pemulihan Ekonomi Nelayan Pasca Bencana
Diketahui saat ini PT Minarta Dutahutama sedang melaksanakan paket Rehabilitation of Gumbasa Weir and Groundsill DI Gumbasa. Proyek ini dilaksanakan bertujuan untuk memulihkan lahan pertanian di wilayah Kabupaten Sigi, pasca bencana 28 September silam.
Proyek yang digarap PT Minarta Dutahutama diperkirakan akan tuntas pada September mendatang dan nantinya akan mengairi areal persawahan seluas 1,070 hektare. Proyek ini dibiayai yang berumber dari dana Asian Development Bank (ADB- Loan) tahun anggaran 2021-2022.