Rekap suara real count capai 28.36% per 12 Desember 2020 melalui laman website KPU, pasangan Muhamad Irwan – Samuel Yansen Pongi masih unggul di Pilkada Sigi.
Berdasarkan hitungan, paslon 01 mendapat angka 54,9℅. Angka ini terpaut jauh dengan rivalnya paslon 02 yakni Husen Habibu – Paulina dengan angka 45.1%.
Dari data yang dihimpun melalui laman KPU pada pukul 20.00 WIB, Pasangan Muhamad Irwan – Samuel meraup suara sebanyak 22,902, sementara pasangan Husen Habibu – Paulina memperoleh 18,845 suara. Hasil itu berdasarkan progres data masuk di 156 dari 550 TPS yang tersebar di 15 kecamatan di Kabupaten Sigi.
Berikut Link-nya.
Dari jumlah itu, paslon Muhamad Irwan – Samuel masih unggul di 9 kecamatan yang ada di kabupaten Sigi. Sedangkan rivalnya paslon Husen Habibu – Paulina, hanya unggul di 6 kecamatan.
Pada Jumat sore 11 Desember 2020, paslon Muhamad Irwan – Samuel menggelar pidato kemenangan di Kecamatan Dolo. Pidato itu digelar, setelah paslon 01 mengklaim telah mengungguli rivalnya versi hitungan cepat pada Pilkada Sigi yang digelar 9 Desember lalu.
Mohammad Irwan selaku calon Bupati mengatakan, kemenangan yang diraih saat ini berkat dukungan seluruh masyarakat Kabupaten Sigi.
Irwan menjelaskan dari total 15 Kecamatan yang ada di Sigi, dirinya bersama Samuel Yansen Pongi berhasil memenangkan sebanyak 9 Kecamatan. Sedangkan sisanya dimenangkan oleh pasangan Husen-Paulina.
Meski sudah dinyatakan menang berdasarkan hitung cepat, namun Irwan masih tetap menunggu hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sigi.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Ketua Partai pengusung dan pendukung serta Ketua Tim koalisi.