Ketua asosiasi penambang batu (Aspeta) Provinsi Sulawesi, Kamil Badrun mengembalikan formulir pendaftaran calon Walikota – Wakil Walikota Palu 2020 di PDI Perjuangan.
Mengenakan Jaket hitam, Kamil Badrun menyambangi Sekretariat PDIP Palu di Kelurahan Lolu, Kecamatan Palu Selatan, Rabu siang 15 September 2019.
Didampingi tim pendukungnya, Kamil Badrun tiba dikantor DPC PDIP di Jalan Nokilalaki Kota Palu dan diterima langsung Sekretaris DPC PDIP Kota Palu Adi Yopi Kekung bersama Ketua tim penjaringan Bakal Calon Walikota dan Bakal calon Wakil Walikota DPC PDIP Kota Palu, Abdul Fattah Sipanawa.
Dengan dikembalikannya berkas dan formulir pendaftaran tersebut, Kamil Badrun menyatakan siap untuk bertarung di Pilwakot Palu 2020.
Kamil Badrun juga menyatakan siap mengikuti proses penjaringan yang akan dilaksanakan DPC PDIP Kota Palu, untuk menentukan bakal calon yang akan diusung pada Pilkada Serentak 2020.
“Semua mekanisme akan saya diikuti dan patuhi, sesuai dengan ketentuan yang berlaku di PDIP dalam menentukan bakal calon,” kata Kamil yang juga mantan ketua PWI Sulteng, seperti dilansir dari matarakyat.com.
Kamil berharap PDIP Kota Palu bisa menjadi partai pengusungnya di Pilwakot Palu 2020 mendatang. Alasannya, sebagai partai pemenang Pemilu 2019, bakal calon yang diusungakan PDIP dipastikan akan diperhitungkan pada Pilkada Serentak 2020.
“Tentu kami sangat berharap PDIP Kota Palu dapat berjuang bersama di Pilwakot mendatang, untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Palu,” pungkas Kamil.