Dana Desa Bilo di Tolitoli Digunakan untuk Bangun Pagar Sekolah PAUD
Kepala Desa Bilo, di Kabupaten Tolitoli, Zainal RH Manopo mengatakan, salah satu pemanfaatan dana desa tahun anggaran 2023 di wilayahnya adalah salah satunya untuk pekerjaan pembangunan pagar sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
Zainal RH Manopo menjelaskan bahwa pembangunan pagar PAUD tersebut memang direncanakan melalui Musyawarah Desa Bilo.
“Anggaran pekerjaan tersebut sebesar Rp 119.523.900 dengan masa pengerjaan selama 90 hari atau empat bulan dan menggunakan metode swakelola oleh masyarakat,” kata Zainal RH Manopo, kepada Trilogi, Senin 17 April 2023.
Dikatakannya, program pembangunan di bidang pendidikan tersebut juga sangat baik, untuk menjaga keamanan anak Paud saat mengikuti proses belajar mengingat posisi bangunan Paud itu tepat berhadapan dengan jalan raya.
Zainal RH Manopo juga berharap dibangunnya pagar tersebut agar supaya anak anak lebih nyaman pada saat belajar mengajar. begitupun pada saat istirahat cukup bermain di lingkup halaman dan tidak keluar keman mana.
“Saya berharap semua kegiatan Desa dapat dipantau dan diawasi pembangunanya oleh masyarakat sehingga soal transparansi pengelolaan anggaran dapat dilakukan dengan sebaik-baiknya sesuai dengan harapan kita” harapnya.
Untuk diketahui, untuk mendukung program pendidikan anak usia dini, Pemerintah Desa Bilo, Kecamatan Ogodeide, Kabupaten Tolitoli, melalui angaran DD tahap I mengalokasikan anggaran untuk pembangunan pagar.
Pelaksana Kegaiatan Desa (PKD) Desa Bilo itu dikerjakan berlokasi di dusun I Desa Bilo dengan panjang penanganan 73 meter dengan nilai anggaran sebesar Rp119.523.700, yang dikerjakan dengan durasi waktu 90 hari kalender.